Historia Domus
Doa Mohon Perantaran Bunda Maria

Doa Mohon Perantaran Bunda Maria

Gereja Bunda Maria Cirebon

Bunda Maria, Bunda  penolong umat Allah.

Engkau teladan kesetiaan, ketaatan dan kerendahan hati. 

Doa dan cintamu selalu menerangi langkah pilihan kami.

Bukan pilihan menyakiti tapi mencintai. 

Bukan pilihan menghakimi tapi menemani. 

Bukan pilihan tinggi hati tapi melayani tanpa pamrih.

Bunda, engkau teladan kesalehan dan keikhlasan hati.

Engkau teladan cinta pada keluarga serta sesama.

Kami berjanji untuk melayani Puteramu 

Biarlah kami belajar pengorbanan sampai akhir

Biarlah kami belajar bersukacita dalam segala suasana

Biarlah kami belajar setia dalam iman, keluarga, dan komunitas.

Biarlah kami melangkah seturut kehendak Bapa.

“Sesungguhnya Aku ini adalah Hamba Tuhan; 

Jadilah Padaku Menurut Perkataanmu itu”. Amin

Bunda Maria Pelindung Paroki Kami. Doakanlah kami

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *