Misa Imlek 2024 Paroki Bunda Maria Cirebon
Paroki Bunda Maria Cirebon mengadakan Misa Imlek pada tanggal 12 Februari 2024. Misa ini diikuti oleh umat dengan antusiasme yang cukup tinggi. Misa Imlek dipimpin oleh Romo Adi sebagai selebran utama serta Romo Hary dan Romo Shenli sebagai konselebran.
Gereja dipenuhi dengan dekorasi nuansa Imlek. Dalam homilinya, Romo Hary mengingatkan segenap umat untuk menjadi tanda. Tanda syukur, tanda rahmat, dan tanda berkat Allah di dalam keluarga maupun di dalam lingkungan.
Sesudah misa, anak-anak serta kaum muda yang belum menikah diberikan angpao. Para umat pun menonton atraksi barongsai dari grup Naga Mas di Aula St. Maria.
Semoga sukacita Tahun Baru Imlek menjadikan kita pribadi yang menjadi tanda Kristus di manapun kita berada.
Joshua Dwi Prasetyo
0